Jumat, 13 April 2012

Wawasan Nusantara 2

Wawasan nusantara yang biasa disingkat wasantara berasala dari kata wawas (atau dari kata induk mawas)yang mempunyai arti pandang, melihat. Dengan memberikan akhiran -an maka akan mempunyai tambahan arti cara. Wawasan berarti suatu cara pandang/lihat. Kata pandang tidak selamanya dihubungkan dengan panca indera penglihatan tapi dapat diperluas menjadi respon, menyikapi, langkah. Jadi,wawasan adalah suatu cara menyikapi dengan dasar yang tertentu sebagai acuan.

Sedangkan nusantara berasal dari dua kata yaitu nusa dan antara. Nusa merupakan isitilah jawa kuno yang mempunyai arti pulau. Antara mengandung makna ada sesuatu yang diapit. Nusantara berarti pulau yang mengapit. Jika diperluas dapat diartikan sebagai kepulauan yang saling terikat satu sama lain.

Jadi wawasan nusantara secara arti kata adalah cara pandang suatu bangsa berkepulaun dalam menyikapi permasalahan-permasalahan dalam kehidupannya dengan kondisi beraneka ragam (itu adalah defini versi saya). Sedangkan defini sebagai bangsa Indonesia yang notabene adalah negara kepulauan, Wawasan nusantara adalah cara pandang bangsa Indonsia tentang diri dan lingkungan sekitarnya berdasarkan ide nasionalnya yang berlandaskan pancasila dan UUD 1945 yang merupakan aspirasi bangsa Indonsia yang merdeka dan berdaulat untuk mencapai tujuan nasional.

Definisi resminya menurut Ketetapan MPR Tahun 1993 dan 1998 tentang GBHN, Wawasan Nusantara yang merupakan wawasan nasional yang bersumber pada Pancasila dan berdasarkan UUD 1945adalah cara pandang dan sikap bangsa Indonesia mengenai diri dan lingkungannya dengan mengutamakan persatuan dan kesatuan bangsa serta kesatuan wilayah dalam menyelengarakan kehidupanbermasyarakat, berbangsa, dan bernegara untuk mencapai tujuan nasional.

Adapula definisi menurut orang-orang/lembaga terkemuka antara lain :

1. Definisi menurut Prof. Dr.Was Usman

Wawasan Nusantara adalah cara pandang bangsa Indonesia mengenai diri dan tanah airnya sebagai Negara kepulauan dengan semua aspek yang beragam.

2. Definisi menurut Kelompok Kerja LEMHANAS

Wawasan Nusantara adalah cara pandang dan sikap bangsa Indonesia mengenai diri dan lingkungannya yang serba beragam dan bernilai strategis dengan mengutamakan persatuan dan kesatuan bangsa serta kesatuan wilayah dalam menyelenggarakan kehidupan bermasyarakat berbangsa dan bernegara untuk mencapai tujuan nasional.

Sebenarnya masih banyak definisi-definisi lain yang samar-samar hampir sama, tapi akan saya berikan 4 kunci pokok dari wawasan nusantara yaitu :

cara pandang, tentang diri dan lingkungan, berdasar pancasila dan UUD 1945 dan mencapai tujuan nasional

Lanjut ke permasalah selanjutnya tentang keberadaan wawasan nusantara. Wawasan nusantara bisa dianalogikan sebagai “ijtihad” dimana wawasan nusantara menjelaskan/mengatur tentang permasalahan-permasalahan yang belum diatur dalam Al-quran dan Al-hadist. Wawasan nusantara tidak akan bertentangan dengan Pancasila dan UUD 1945, wawasan nusantara berisi tentang hal-hal yang belum diatur oleh undang-undang dasar dan bersifat melengkapi. Ada 2 hal penting yang harus ada dalam wawasan nusantara yaitu ,
1. Realisasi aspirasi bangsa sebgai kesepakatan bersama dalam mencapai cita-cita dan tujuan nasional
2. Persatuan dan kesatuan dalam kebhinekaan dalam segala aspek kehidupan manusia.

Salah satu contoh yang diatur dalam wawasan nusantara adalah tentang tata cara mengenai hukum laut. Sesuai dengan hukum laut internasional, secara garis besar sebgaia negara kepulauan, bangsa Indonesia memiliki Laut Teritorial, Perairan Pedalaman, ZEE, dan Landas Kontinen.

-Laut Teritorial adalah suatu wilayah laut yang lebarnya tidak melebihi 12 mil diukur dari garis pangkal (garis air surut terendah sepanjang pantai).
-Perairan Pedalaman adalah wilayah sebelah dalam daratan atau sebelah dalam dari garis pangkal
-Zona Ekonomi Eksklusif (ZEE) adalah suatu wilayah laut tidak boleh melebihi 200 mil dari garis pangkal. Di dalam kawasan ZEE, negara tersebut memiliki hak kedaulatan untuk keperluan eksplorasi, eksploitasi, konservasi dan pengelolaan sumber daya alam di perairan.

Arah pandang wawasan nusantara terbagi menjadi dua,
1. Arah pandang wawasan nusantara ke dalam
–> bertujuan menjamin perwujudan persatuan kesatuan dalam segenap aspek kehidupan nasional. Arah pandang ke dalam ini menitikberatkan pada aspek internal dalam tubuh NKRI. Sehingga permasalahan-permasalah seperti disintegrasi bangsa dalam bentuk apapun dapat dicegah dan diatasi sedini mungkin.
2. Arah pandang wawasan nusantara ke luar.
–> bertujuan untuk menjamin kepentingan nasional (tujuan nasional dan cita-cita nasional) dalam dunia internasional.

Kedudukan wawasan nusantara sebagai wawasan nasional bangsa Indonesia adalah :
1. Pancasila sebagai falsafah, ideolgi, dan dasar negara berkedudukan sebagai landasan idiil
2. UUD 1945 sebagai landasan konstitusi negara.
3. Wawasan nusantara sebagai visi nasional, berkedudukan sebagai landasan visional
4. Ketahanan nasional sebagai konsepsi nasional sebagai kebijakan nasional, berkedudukan sebagai landasan operasional.

sumber : http://www.gudang-hukum.co.cc/2010/08/definisi-wawasan-nusantara-dalam.html

Rabu, 07 Maret 2012

Nasionalisme Dan Sepak Bola

Semalam dalam acara Indonesia Lawyer Club yang bertema "Mau Di Bawa ke Mana PSSI ?" seluruh rakyat Indonesia menyaksikan bagaimana sebenarnya kehancuran sepak bola bangsa saat ini. Sebuah ironi tersendiri bagi saya selaku pecinta sepakbola Indonesia, begitu banyak pertanyaan-pertanyaan yang secara spontan muncul dari hati. Bagaimana bisa seorang seperti Djihar Arifin bisa duduk sebagai ketua umum PSSI ?, saya kira manusia paling naif di sejarah PSSI adalah Nurdin Halid, ternyata saya salah, Djohar Arifin ternyata tak lebih dari seorang pengecut yang otak nya di kendalikan oleh oranglain.

Pada era Nurdin,memang kompetisi berjalan baik dengan ribuan bahkan puluhan ribu penonton memadati stadion untuk menyaksikan kompetisi paling bergengsi Indonesia Super League, mesi tak jarang terjadi rusuh atau kecerobohan panitia yang membuat laga harus di tunda atau  di pindahkan, Namun di balik itu semua ternyata ISL menempati rank 8 di Asia dan yang pertama di ASEAN sebagai kompetisi atau liga terbaik.Timnas nya pun lumayan kuat di ASEAN. Tapi sayang, pada saat itu banyak asumsi pada publik sepak bola tentang banyak nya pengaturan skor dan kebijakan-kebijakan yang menyimpang sehingga Nurdin di minta turun.

Djohar adalah ketua PSSI yang terburuk sepang sejarah, dan Arifin Panigoro adalah aktor penghancurnya!. dualisme yang ada saat ini adalah ilah dari Arifin, LPI yang musim lalu adalah kompetisi ilegal tiba-tiba sekarang menjadi legal dan ISL menjadi haram. Pemain yang berlaga di ISL pun tak di perbolehkan membela timnas, sampai akhirnya pada tanggal 29 Februari 2012 dalam laga trakhir babak ketiga kualifikasi piala dunia Indonesia di hajar 10-0 oleh Bahrain. Pemain-pemain yang mengenakan seragam berlambang garuda adalah pemain yang berlagadi LPI, padahal semua tahu bahwa tidak ada pemain berkualitas di LPI hanya ada sekitar 20% - 30% pemain-pemain bagus yang memang pantas masuk timnas, sisanya adalah "pemain tarkam".

Jujur saja kami malu, kami hanya ingin yang terbaik untuk negara ini. untuk anda di sana yang saya kira cukup pintar untar mengurusi sepak bola, kami hanya ingin melihat Indonesia berjaya. Kesampingkan lah kepentingan pribadi dan golongan kalian, satukan pikiran untuk kemajuan. Sebuah rasa haru ketika kami datang kestadion untuk menyaksikan Timnas berlaga, meskipun harus berdesakan, menunggu berjam-jam, kepanasan itu semua kami lakukan hanya untuk mendukung timnas. Kmi sudah menunjukan rasa cinta yang kami kepada bangsa ini lewat sepak bolanya, rasa nasionalisme kami yang secara alami tumbuh ketika timnas berlaga.

Para pemain pun sama, mereka ingin memperjuangkan nama bangsa dengan permainan gemilangnya, ingin membayar jasa penonton yang telah rela mendukung dengan goal-goal nya. Jangan halangi mereka untk berjuang, jangan buat mereka yang pantas hanya bisa duduk dan menagis ketika Timnas kalah dan berisi pemain-pemain bermental tempe. Kami para pencinta sepakbola sudah keyang dengan kekalahan dan kehancuran. REVOLUSI PSSI SEKARANG JUGA !!!!

Jumat, 20 Januari 2012

Tugas ke-4, Sistem Informasi Manajemen 1

  •    Sistem Informasi Akuntansi
Sistem Informasi Akuntansi (SIA) adalah sebuah sistem informasi yang menangani segala sesuatu yang berkenaan dengan Akuntansi. Akuntansi sendiri sebenarnya adalah sebuah sistem informasi.

Fungsi penting yang dibentuk SIA pada sebuah organisasi :

•    Mengumpulkan dan menyimpan data tentang aktivitas dan transaksi.
•    Memproses data menjadi into informasi yang dapat digunakan dalam proses
      pengambilan keputusan.
•    Melakukan kontrol secara tepat terhadap aset organisasi.

Subsistem SIA memproses berbagai transaksi keuangan dan transaksi nonkeuangan yang secara langsung memengaruhi pemrosesan transaksi keuangan.

SIA terdiri dari 3 subsistem:

•    Sistem pemrosesan transaksi >> mendukung proses operasi bisnis harian.
•    Sistem buku besar/ pelaporan keuangan >> menghasilkan laporan keuangan,
      seperti laporan laba/rugi, neraca, arus kas, pengembalian pajak.
•    Sistem pelaporan manajemen

yang menyediakan pihak manajemen internal berbagai laporan keuangan bertujuan khusus serta informasi yang dibutuhkan untuk pengambilan keputusan, seperti anggaran, laporan kinerja, serta laporan pertanggungjawaban.

  •     Manfaat
Sebuah SIA menambah nilai dengan cara :

•    Menyediakan informasi yang akurat dan tepat waktu sehingga dapat melakukan aktivitas
      utama pada value chain secara efektif dan efisien.
•    Meningkatkan kualitas dan mengurangi biaya produk dan jasa yang dihasilkan
•    Meningkatkan efisiensi
•    Meningkatkan kemampuan dalam pengambilan keputusan
•    Meningkatkan sharing knowledge
•    Menambah efisiensi kerja pada bagian keuangan

  • Sistem Informasi Manajemen
           Yaitu jaringan prosedur pengolah data yang dikembangkan dalam suatu sistem(terintegrasi) dengan maksud memberikan informasi(bersifat intern dan ekstern) kepada manajemen, sebagai dasar pengambilan keputusan.

Sistem Informasi Manajemen memproses berbagai transaksi non-keuangan yang tidak bisa diproses oleh SIA biasa. tetapi sistem juga dapat di lakukan dengan kerja bersama tim, dengan mendukung semua ide dari masing-masing  grup yang melakukan kerja di lapangan dan bagaimana kita memberikan semangat yang tinggi kepada karyawan perusahaan.

Tujuan Mempelajari SIM

Sebagai seorang wirausaha, staff manajemen atau terlebih seorang manajer harus dapat menghargai dan mampu mengelola informasi bagi kemajuan perusahaan atau usahanya.

  •   Sistem Pendukung Keputusan
         Sistem Pendukung Keputusan atau sering disebut DSS (Decision Support System) merupakan salah satu cabang keilmuan di bidang kecerdasan buatan (Artificial Intelligence). Dimana komputer/aplikasi mengeluarkan keputusan untuk menjadi pertimbangan user/pengambil keputusan. DSS ini juga sering dijadikan sebagai topik tugas akhir atau skripsi mahasiswa teknik informatika.

Beberapa judul tugas akhir/skripsi teknik informatika dengan topik sistem pendukung keputusan :

•    Sistem Pendukung Keputusan Untuk Sistem Persediaan Menggunakan Metode Economic
      Order Quantity Dan Service Level.
•    Sistem Pendukung Keputusan (SPK) Untuk Memilih Mobil Bekas Terbaik Pada Situs Mobil
      Bekas Dengan Menggunakan Metode Fuzzy Multi Criteria Decision Making (MCDM).
•    Sistem Pendukung Keputusan Analisis Investasi Dan Perluasan Usaha Peternakan Berbasis
      Web (Studi Kasus Peternak Lobster).
•    Sistem Pendukung Keputusan Analisis Investasi Hotel Dengan Metode Fuzzy Tsukamoto.
•    Sistem Pendukung Keputusan Analisis Investasi Laundry Dengan Metode Fuzzy
      Tsukamoto,dll.
  •  Otomatisasi Perkantoran
           Otomatisasi Kantor merupakan sebuah rencana untuk menggabungkan teknologi tinggi melalui perbaikan proses pelaksanaan pekerjaan demi meningkatkan produktifitas pekerjaan.

Otomatisasikantor( office automation atauoa) adalah semua system elektronik formal dan informal terutama yang berkaitan dengan komunikasi informasi kepada dan dari orang yang berada di dalam maupun diluar perusahaan.
  •   Sistem Pakar
Sistem pakar adalah suatu program komputer yang mengandung pengetahuan dari satu atau lebih pakar manusia mengenai suatu bidang spesifik. Jenis program ini pertama kali dikembangkan oleh periset kecerdasan buatan pada dasawarsa 1960-an dan 1970-an dan diterapkan secara komersial selama 1980-an.

Bentuk umum sistem pakar adalah suatu program yang dibuat berdasarkan suatu set aturan yang menganalisis informasi (biasanya diberikan oleh pengguna suatu sistem) mengenai suatu kelas masalah spesifik serta analisis matematis dari masalah tersebut.

Tergantung dari desainnya, sistem pakar juga mampu merekomendasikan suatu rangkaian tindakan pengguna untuk dapat menerapkan koreksi. Sistem ini memanfaatkan kapabilitas penalaran untuk mencapai suatu simpulan.